√ Kejadian-kejadian yang Menyebabkan Internetan Menjadi Menyebalkan - Ruang Simpel

Kejadian-kejadian yang Menyebabkan Internetan Menjadi Menyebalkan

Bagi kita yang bergantung terhadap internet ketika bekerja, kelancaran menjadi suatu keharusan. Kalau sudah ada masalah yang mengganggu sedikit saja, mood bekerja bisa musnah..

Mood hilang, semangat jadi anjlok dan akan berimbas kepada hasil yang diperoleh.


Waduh, sayang sekali ya..

Pekerjaan terbengkalai dan tidak bisa dituntaskan tepat waktu. Itu semua terjadi jika internet sedang ngambek..😁
Faktor pembuat mood menurun

Gangguan terhadap koneksi internet bisa jadi merupakan faktor utama yang membuat semangat buyar di tengah jalan. 

Nah, mari kita kenali beberapa penyebab internetan menjadi super galau dan kacau :

1. Jaringan enggan muncul

Kondisi jaringan yang tidak stabil membuat koneksi internet tidak karuan.

Membuka satu halaman web saja bisa memakan waktu bermenit-menit, apalagi kalau membuka beberapa halaman web??😕

Lingkaran loading dengan tenangnya terus berputar-putar tanpa kepastian kapan akan selesai, sungguh membuat kepala puyeng.

Arrrgggghhhh...

2. Browser sering crash

Browser tiba-tiba menunjukkan tanda-tanda tidak mau bersahabat dengan kita.

"Not responding" adalah peringatan yang sangat menyebalkan. Browser tidak bisa di klik, diganti halamannya apalagi di suruh memuat halaman. 

Ia hanya bengong dan memberikan tatapan hampa kepada kita yang juga sudah menunjukkan tanda-tanda emosi. 

Jika browser sering error seperti itu, mungkin anda bisa mencoba browser yang lain.

Saya pernah mengalaminya dan setelah pakai browser lain, kejadian crash jarang ditemui. Internetan menjadi lancar kembali..


3. Pulsa modem atau kuota amblas

Kalau anda doyan menonton video online atau download mendownload, sebaiknya persiapkan diri dari awal dengan memakai paket yang kuotanya gemuk. 

Jangan membeli paket dengan kuota langsing yang pada akhirnya akan mempercepat kuota terkuras.

Hasilnya ketika asyik berinternetan, muncul pesan cinta bahwa "kuota sudah habis".

Pesan cinta yang membawa nestapa..

Terus jangan lupa untuk selalu mengecek kapan masa aktif dari paket internet anda. Kalau masa aktif sudah mau berakhir, maka siap-siaplah untuk mengisi pulsa kembali.


4. Gadget error

Aktivitas online yang menyebalkan bisa juga akibat ulah gadget yang dimiliki, entah itu menggunakan smartphone, tablet ataupun laptop.

Jika perangkat keras ini sedang mabuk, internetan juga terkena imbasnya.
  • Tiba-tiba hang
  • Tidak mau menjalankan aplikasi
  • Atau respon yang lambat
Ketika gadget error, petaka yang lebih besar bisa saja sedang mengintai. 

Apa itu?
Kita bisa memerlukan gadget yang baru..

Nah lho..

Biaya tidak terduga siap-siap membuat dompet terkejut..

Kalau tidak dibeli, kita sangat membutuhkannya. Jika dibeli, tabungan terkuras dalam.. Iya jika ada tabungan, kalau tidak???😱😱


Kesimpulan

Faktor lain yang tidak kalah jago membuat hati runyam adalah listrik mati. Dampak ini akan sangat dirasakan oleh para pengguna PC.

Kalau lima menit sih oke..

Coba listrik mati lima jam..??

Pasrah saja sudah..

Mungkin disaat penting jika mengalami kejadian seperti ini rasanya sungguh galau. Pekerjaan tidak selesai dan hatipun uring-uringan. Apalagi yang sedang download film ukuran giga-an, sudah setengah jalan, eh ada masalah dan download pun gagal.

Haduuuhhhh....


Baca juga :