√ Dapatkan Khasiat Terbaik Buah Nanas - Ruang Simpel

Dapatkan Khasiat Terbaik Buah Nanas

Khasiat Terbaik Buah Nanas, Mengkonsumsi buah nanas dapat memberikan memberikan manfaat bagi kesehatan seperti dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh serta baik untuk kesuburan pria.

Selain itu manfaat buah nanas antara lain manfaat nanas untuk kolesterol, manfaat nanas untuk diet serta manfaat nanas untuk kecantikan.

Nanas merupakan buah yang dapat tumbuh di daerah tropis seperti di Indonesia. Mengkonsumsi buah nanas dapat langsung dimakan atau bisa dibuat jus ataupun salad.

Buuah nanas memiliki beberapa jenis seperti buah nanas madu dan buah nanas biasa. Keduanya tidak banyak memiliki perbedaan dan memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan.

Meningkatkan energi dalam tubuh untuk melakukan aktivitas perlu asupan gizi yang baik seperti salah satunya Mengkonsumsi buah nanas, merupakan salah satu gaya hidup sehat yang dapat diterapkan dalam sehari – hari.

Buah nanas merupakan buah yang selalu ada sepanjang tahun, tumbuhan buah nanas dapat tumbuh mencapai 150 cm, pada bagian daun berwarna hijau seperti pelepah berbentuk pedang tebal melancip dan memiliki duri di sekitarnya.

Buah nanas itu sendiri berwarna hijau saat mentah dan berwarna kuning saat masak sehingga memiliki rasa yang manis dan segar.

Buah nanas sering dapat kita jumpai seperti di pinggir jalan, di pasar ataupun supermarket.

Kandungan Buah Nanas

Kandungan       Jumlah
Energi 52 kal
Protein 0,4 g
Lemak 0,2 g
Serat  0,4 g
Karbohidrat 23,7 g
Air 85,3 g
Fosfor 11 mg
Zat Besi 0,3 mg
Kalsium 16 mg
Vitamin C 24 mg
Vitamin B1 0,08 mg
Vitamin A 130 IU
Magnesium 3 %
Potassium 109 mg 3%


Selain itu ada beberapa Kandungan yang baik dapat ditemukan pada buah nanas seperti Vitamin A,B1,B2,B3,B5,B6,C, Kalsium, Serat, Fosfor, Magnesium, Zat Besi, Kalium, Natrium, Dekstrosa, Sukrosa, dan Enzim Bromelain.

Manfaat Buah Nanas
 Mengkonsumsi buah nanas dapat memberikan memberikan manfaat bagi kesehatan seperti dapat  Dapatkan Khasiat Terbaik Buah Nanas
1. Menyehatkan Lambung

Buah nanas dapat menyehatkan sistem lambung dari berbagai penyakit seperti maag. Buah nanas sangat baik dalam membantu melunakkan makanan dan mengatasi rasa penuh pada lambung akibat maag.

2. Menyehatkan Pencernaan

Kandungan serat yang baik pada buah nanas dapat membantu melancarkan Buang Air Besar yang diakibatkan kekurangan serat.

3. Menyehatkan Tulang

Salah satu menjaga tulang tetap sehat yaitu rajin berolahraga dan mengkonsumsi kalsium. Pada buah nanas terdapat kandungan kalsium dan magnesium yang mampu untuk membantu Memperkuat serta menyehatkan tulang.

4. Menyehatkan Kulit

Kandungan Vitamin C yang baik dalam buah Nanas dapat menjadi asupan nutrisi pada kulit sehingga kulit tampak segar dan sehat. mencukupi Asupan air putih juga dapat menjaga kesehatan kulit.

5. Menyehatkan Jantung

Vitamin C yang cukup dalam tubuh dapat mengurangi terjadinya pembekuan dalam darah sehingga memperlancar kinerja jantung dan menurunkan resiko penyakit jantung.

6. Menyehatkan Mata

Mata merupakan organ penting dalam tubuh, mata memerlukan asupan gizi seperti Vitamin A dan C untuk tetap sehat dan segar. Untuk Menjaga kesehatan mata agar tetap sehat dan bening dapat memenuhi asupan Vitamin salah satunya konsumsi buah nanas.

7. Menyehatkan Gigi Dan Gusi

Kandungan Vitamin C dalam buah nanas dapat mengurangi peradangan pada gigi / gusi serta mencegah timbulnya penyakit pada mulut.

8. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Pada cuaca yang berubah – ubah dapat menurunkan sistem kekebalan tubuh dan mudah sering terkena penyakit seperti batuk, flu, sakit tenggorokan. Untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dapat mencoba mengkonsumsi buah nanas karena memiliki kandungan Vitamin C yang tinggi sebagai antioksidan yang berfungsi menangkal radikal bebas. Selain itu kandungan bromelain dalam buah nanas dapat mencegah tubuh dari panyakit kanker.

9. Meningkatkan Kesuburan Pria

Jus buah nanas memilki kandunga seperti Vitamin C, Beta Karoten, Seng, Tembaga, Folat dan mampu meningkatkan kesuburan pria sehingga mengakibatkan terjadinya kehamilan.

10. Meningkatkan Energi

Kandungan Vitamin B1 dan C dalam buah nanas dapat menjadi sumber energi yang alami serta memberikan efek segar pada tubuh sehingga dalam melakukan aktivitas sehari – hari dapat memberikan yang terbaik.

11. Meningkatkan Proses Penyembuhan

Pada proses penyembuhan luka anda dapat mencoba menggunakan buah nanas. Kandunga pada buah nanas yang anti imflamasi dapat mempercepat penyebuhan. Caranya buah nanas dapat dibuat jus atau di oleskan pada area yang luka.

12. Dapat Menurunkan Berat Badan

Orang Yang meiliki berat badan berlebih cenderung mudah terkena penyakit. Menurunkan berat badan dan melakukan gaya hidup sehat merupakan hal utama mendapatkan tubuh yang sehat. Rutin melakukan olahraga ringan serta mengkonsumsi jus buah nanas dapat membantu menurunkan berat badan.

13. Dapat Menghilangkan Ketombe

Menghilangkan ketombe dapat menggunakan nanas, caranya kupas dan parut buah nanas lalu saring airnya dan tambahkan 1 sdk perasan jeruk nipis. Lau aplikasikan pada kulit kepala yang berketombe. Biarkan 15 – 30 menit lalu bilas dengan air bersih. Anda dapat melakukan cara ini 2 – 3 x seminggu.

Nah perlu diingat dan dicatat efek samping dari buah nanas antara lain:

1. Dapat menimbulkan rasa gatal pada lidah dan tenggorokan pada kulit orang yang alergi.
2. Mengkonsumsi buah nanas tidak boleh/dilarang pada Ibu hamil karena dapat menyebabkan keguguran.
3. Dapat menimbulkan Penyakit Rematik Bagi seseorang yang memiliki riwayat penyakit tersebut.
4. Tidak dianjurkan pada penderita diabetes untuk mengkonsumsi nanas karena akan memperparah keadaan karena kandungan gula yang terlalu tinggi.

Sekian artikel Dapatkan Khasiat Terbaik Dari Buah Nanas, konsumsilah nanas setiap hari dan dapatkan manfaatnya dan jangan konsumsi berlebihan. Semoga bermanfaat.